Pemerintah secara resmi mengumumkan hasil penetapan 1 Ramadhan 1446 H/2025 melalui Sidang Isbat yang diadakan pada Jumat malam, 28 Februari 2025. Dalam sidang tersebut, diputuskan bahwa awal Ramadhan jatuh pada hari Sabtu, 1 Maret 2025.
Sidang Isbat yang dipimpin oleh Menteri Agama, Nasaruddin Umar, berlangsung di Kantor Kementerian Agama di Jalan MH Thamrin No. 6, Jakarta. Dalam sidang tersebut, ditemukan hilal di pos pemantauan paling barat, yang menjadi dasar keputusan untuk menetapkan 1 Ramadhan pada tanggal 1 Maret 2025.
Dengan hasil ini, 1 Ramadhan 2025 yang ditetapkan oleh Pemerintah, NU, dan Muhammadiyah akan dilaksanakan serentak. Sebelumnya, Muhammadiyah telah mengumumkan penetapan awal Ramadhan pada 1 Maret 2025 berdasarkan hasil hisab, sebelum pengumuman pemerintah. Penetapan ini juga tercantum dalam Maklumat Pimpinan Pusat Muhammadiyah Nomor 1/MLM/I.0/E/2025 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadhan, Syawal, dan Zulhijah 1446 H.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar